Perbedaan hosted account dan non hosted pada Google AdSense

Advertisement
Abapila anda melakukan pendaftaran akun AdSense melalui situs youtube biasanya akun anda akan lebih cepat di approve atau disetujui. Anda akan menerima e-mail persetujuan dari Google AdSense langsung yang menyatakan bahwa anda telah bergabung bersama mereka dalam program periklanan tersebut. Namun ada perbedaan yang terdapat pada hosted account dan non hosted account yang saya lihat dan pelajari, Biasanya apabila ini kali pertama anda bisa bergabung di dalam adsense tanda hosted account atau non hosted itu akan muncul pada dashboard adsense di pojok kanan atas dengan warna merah disertai bentuk tanda tanya.

Dimana letak perbedaan account hosted dan non hosted

Perbedaannya adalah dari segi pendapatan dan segi approval ( persetujuan ), Apabila akun anda berupa Hosted account maka iklan dapat anda tampilkan hari itu juga. Namun kekurangannya adalah hasil pendapatan anda akan dibagi dengan pihak Google, Dan pada iklan anda yang muncul tidak ada label " Ads by Google" yang biasanya muncul pada pojok kanan atas iklan yang sobat tampilkan. Kenapa ? Karena iklan ini di tampilkan oleh pihak ketiga ( Partner Google ) misalnya seperti Youtube, Blogger dan lainnya. dan hanya di dukung oleh partner google saja. Maksudnya apabila anda memiliki website dengan domain sendiri anda tidak dapat menampilkan iklan tersebut ke dalam website tersebut, Kecuali anda memiliki perjanjian tertulis dengan pihak Google

Sedangkan Non hosted account biasanya proses diterimanya anda untuk bergabung ke dalam AdSense, lebih sulit dan memakan waktu yang lama untuk meninjau isi dari blog atau website sobat untuk mendapatkan persetujuan ( Approved ). Namun kelebihannya adalah hasil ppc anda lebih maksimal dimana anda mendapatkannya sendiri dan tidak di bagi dengan pihak ketiga. Namun untuk mulai mendaftarkan Non hosted account anda tidak boleh melanggar kebijakan layanan AdSense agar dapat diterima, Kalau anda sudah yakin silahkan anda mendaftar melalui dashboard Blogger dengan mencari tab Earning dan memulai pendaftaran. namun kadang tombol Earning dalam dashboard blogger kita tidak muncul, Untuk memunculkan tab Earning ini sobat dapat melihat caranya pada artikel admin sebelumnya : Tidak ada menu earning dalam dashboard Blogger

Bisakah mendaftar AdSense melalui situs youtube ?

Iya bisa kok dan lebih cepat di terima tanpa proses peninjauan pula, Namun kelemahannya yaitu tadi seperti yang sudah saya terangkan sebelumnya, Anda harus bagi hasil dengan pihak Google atau partner dari Google itu sendiri. Terus terang saya sendiri mendaftar melalui Youtube dan iklan yang muncul pada blog ini tidak memiliki keterangan bahwa iklan adalah milik Google seperti yang biasanya terlihat pada blog atau website yang telah di Approve oleh pihak AdSense. Untuk panduan cara mendaftar adsense melalui Youtube mungkin akan kami tuliskan pada artikel berikutnya, Tapi kalau sobat sudah tidak sabar untuk tau caranya silahkan browsing dengan kata kunci : Cara daftar Adsense melalui Youtube, Dan saya yakin sobat akan segera tau caranya.

Bagaimana cara mendaftar AdSense yang di anjurkan ?

Untuk mendapatkan hasil atau earning yang lebih maksimal tentu penggunaan Non hosted account pada akun AdSense lebih baik untuk meningkatkan penghasilan, Namun anda tau sendiri untuk dapat diterima oleh AdSense kita haruslah bekerja keras dan sungguh sungguh dalam membangun dan mengembangkan blog kita. karena bagaimanapun juga blog atau web yang akan kita daftarkan haruslah lolos pada tahap peninjauan oleh pihak AdSense terlebih dahulu. Anda sangat disarankan untuk lebih mengenal apa itu AdSense dan kebijakan layanan yang mereka tentukan sediri, Kebijakan layanan itu tentunya hanya berlaku untuk pihak AdSense saja dan bukan anda sebagai publisher. Nah untuk itu admin sarankan untuk membaca artikel tentang : Mengenal AdSense lebih dekat pada artikel kami sebelumnya.

Apa saja yang harus dilakukan agar cepat mendapat persetujuan atau Approval dari AdSense ?

Banyak sob" Seperti yang saya sampaikan sebelumnya bahwa kita haruslah bekerja keras " Karena pihak AdSense akan melihat blog atau web sobat apakah melanggar kebijakan atau tidak. Jadi membuat blog juga harus selalu memperhatikan segala sesuatunya. Bagi sobat yang baru saja belajar bagaimana cara membuat atau membangun sebuah blog dari awal, Sobat dapat melihat tipsnya biar tidak rugi nantinya, Silahkan sobat kunjungi artikel sebelumnya tentang : Langkah awal dalam membuat sebuah Blog

Apakah kinerja browser berpengaruh pada blog ?

Jelas sob " kinerja browser sangat berpengaruh terhadap kenyamanan kita dalam Blogging" Kenapa ? Iya dong "! Gimana mau sukses sedangkan saat membuat blog saja banyak virus yang sudah masuk kedalam browser sobat, Admin sendiri menggunakan browser FireFox. Jadi kalau sobat juga menggunakan FireFox ada baiknya browser sobat selalu diUpdate, Kami sudah menuliskan tentang ini pada artikel sebelumnya. Jadi saat anda browsing iklan penggangu yang sering muncul pada browser kita hilang, Data history browsing sobat juga akan disimpan secara rapi dan otomatis akan tersimpan pada komputer sobat. Kami juga sudah menuliskan tentang : Cara meningkatkan kinerja Mozilla Firefox untuk mempermudah anda mengetahui cara meng Update Browser terbaru.

Namun mungkin ini aja dulu yang dapat admin tuliskan pada arikel Perbedaan hosted account dan non hosted pada Google AdSense kali ini, Semoga dapat membatu sobat menemukan jawaban dari pertanyaan sobat seputan AdSense. " Semoga bermanfaat "
Advertisement