Makanan yang dianjurkan dan dilarang untuk Ibu hamil

Advertisement
Image source : konsultasisehat.com
Makanan yang dianjurkan dan yang dilarang untuk seorang ibu yang sedang hamil tentu harus menjadi perhatian serius, Baik itu seluruh anggota keluarga serta para tetangga terdekat. Bagi yang telah membaca tulisan ini, Ketika salah satu tetangga anda sedang hamil sebaiknya anda selalu mengingatkan tentang makanan yang dianjurkan dan yang dilarang untuk mereka. Tentunya dengan bahasa yang dapat diengerti tanpa menyinggung perasaan mereka, Nani biar tidak di anggap sok pinta gito..."!

Berikut ini kami tuliskan beberapa makanan yang dianjurkan dan yang dilarang untuk anda yang saat ini mengkin sedang hamil, Disimak ya "

1. Sebaiknya lakukan konsultasi kepada para etugas kesehatan tentang makanan yang baik dikonsumsi oleh para wanita hamil, Agar makanan bergizi selalu anda konsumsi bagi kebaikan janin dalam perut dan kesehatan anda.

2. Makanlah dengan ola gizi seimbang dengan porsi lebih dibandingkan dengan sewaktu belum mengalami kehamilan, Tidak ada pantangan selama hamil. Selalu perhatikan pola makan anda, Perbanyaklah makan buah dan sayuran hijau juga, Dan nasi sebaiknya dikurangi.

3. Jika terjadi mual-mual atau muntah dan selera makan anda hilang, Anda dianjurkan untuk tidak makan makanan yang mengandung lemak. Pilihlah makanan yang menyegarkan Seperti : Buah buahan, Singkong, Biskuit, Roti dan Ubi.

4. Jangan meminum jamu, Minuman beralkohol serta merokok karena dapat membahayakan kandungan anda. Jika meminum obat sebaiknya tanyakan kepada petugas kesehatan untuk cara minumnya.

Image from : kangmartho.wordpress.com

Apa sih tanda-tanda bahaya pada kehamilan
  • Terjadinya pendarahan pada hamil tua maupun hamil tua
  • Mengalami demam atau panas tinggi
  • Pembengkakan pada kaki, Tangan atau wajah yang disertai dengan sakait kepala dan kejang
  • Keluarnya air keuban sebelum waktunya
  • Tidak mau makan
  • Muntah secara terus menerus
  • Bayi yang ada dalam kandungan kurang bergerak dan bahkan tidak terjadi gerakan
Beberapa masalah diatas dapat menyebabkan keguguran, Atau terjadinya bayi prematur ( Kelahiran dini ) yang akan membahayakan keselamatan Ibu dan bayinya. Maka segeralah dibawa ke petugas kesehatan agar segera ditangani secara lanjut, Tentunya didampingi oleh suami dan keluarga.
Advertisement

1 comment:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

Trimakasih telah berkunjung, Dimohon untuk tidak berkomentar yang bersifat : Mencela, Mencaci, Memfitnah dan Teror. dan menyertakan link hidup untuk promosi. Silahkan baca Disclaimer dan Privacy Policy dari Blogtersukses secara seksama agar komentar anda dapat muncul di blog kami.