Bagaimana para pengiklan mendapatkan keuntungan dari sebuah Blog

Advertisement
Semoga para pembaca selalu dalam keadaan sehat selalu " Amiiin " He..he.. Sapaan hangat dari saya kepada para pengunjung. Kali ini kita akan mengupas bagaimana seorang pengiklan bisa memperoleh keuntungan dari sebuah blog seperti blog yang banyak kita sering jumpai dengan beberapa iklan yang terpampang di sidebar blog milik mereka. Pengiklan atau sering disebut dengan istilah Advertiser adalah adalah seseorang, badan usaha, Organisasi atau sebuah produk yang ingin menjual produk atau berupa jasa mereka kepada publik melalui perantara Publisher ( seperti para penulis Blog ). "Ok"  untuk lebih jelasnya begini : Anggap saja Pengiklan adalah pihak pertama, Kemudian Adsense adalah pihak kedua, Kita sebagai publisher adalah pihak ketiga dan pembaca adalah pihak ke empat. Nah sekarang yang sedang kita bahas tentang Bagaimana para pengiklan mendapatkan keuntungan dari sebuah blog, Namun tentu untuk membahas ini kita harus melibatkan pihak-pihak seperti yang telah saya sebutkan tadi.

Bagaimana sih cara kerja Iklan dalam program AdSense itu ?

Sekarang kita cari tau jawabannya" Begini Boss " Pengiklan atau Advertiser membuat sebuah iklan untuk dipasarkan secara luas dan kalau bisa seluas-luasnya, Bagaimana caranya? Untuk memasarkan produk atau jasa yang ingin mereka perkenalkan kepada publik tentu membutuhkan perantara. Dalam hal ini yaitu pihak kedua ( AdSense ), Tentu kawan semua sudah tau apa itu AdSense bukan ? Kalau sampean belum tau sebaiknya ulang deh baca artikel ane dari awal tentang : Belajar mengenal AdSense lebih dekat, Biar sampean lebih paham tentang materi kita kali ini. " Wah lagakku seperti master aja" Sorry becanda mas bro..!" Lanjut lagi, Nah para pengiklan ini akan membayar kepada pihak kedua dengan budget yang mereka mau keluarkan. Namun pihak kedua juga pinter dalam mematok harga untuk para pengiklan ini dengan penawaran tertinggi hingga yang paling rendah, Tergantung seberapa berani para pengiklan ini membayar untuk iklan yang ingin mereka tampilkan. Kalau berani bayar agak mahal tentu pihak kedua akan menempatkan iklan mereka pada situs yang telah di approve atau diterima oleh pihak kedua.

Semakin rame pengunjung Blog atau situs tersebut maka akan semakin tinggi nilai penawaran yang diberikan oleh pihak kedua ( AdSense ) kepada pihak pertama selaku pengiklan. Nah kita sebagai pihak ketiga akan memberikan keuntungan kepada pengiklan kalau blog yang kita buat selalu ramai dikunjungi oleh para pembaca ( Pihak keempat ). Ini adalah sesuatu yang saling menguntungkan bukan ! Nah artinya kita harus tetap memperhatikan setiap tulisan yang kita buat selaku Publisher atau penayang. 

Bagaimana seorang Blogger mendapat keuntungan dari pemasangan iklan di dalam Blog ?

Setelah blog yang kita buat di approve atau diterima oleh pihak ke 2, Maka kita akan diberikan kode penempatan iklan sesuai budget yang telah ditentukan. Dimana kita akan menerima pembayaran berdasarkan jumlah banyaknya klik yang kita terima yang sering disebut dengan istilah PPC ( Pay Per Click ) yang akan diberikan oleh AdSense yang dalam hal ini bertindak sebagai jalan antara Pengiklan dengan para Penayang. Sampai disini anda sudah paham ? "Ok" kalau begitu kita lanjut mas broo !

Artinya kita mendapatkan keuntungan dari akumulasi jumlah klik yang kita terima, Pengiklan mendapatkan keuntungan dari terkenalnya produk mereka kepada publik, Adsense medapatkan keuntungan dari hasil tawar-menawar mereka kepada pengiklan yang mana sebagian akan diperuntukkan bagi para Publisher dan Para pembaca sebagai pihak ke empat mendapat keuntungan dari artikel-artikel bermanfaat yang telah disuguhkan oleh para Penulis blog. Sampai disini ane yakin para pembaca sudah mendapat gambaran bagaimana bisnis marketing di internet ini berjalan.

Berapa nilai perklik yang diterima oleh Publisher untuk iklan yang mereka pasang..?

Kalau untuk yang satu ini terus terang ane belum bisa jawab, Bahkan ane pernah tanya kepada salah satu blogger yang sudah diterima adsense tapi mereka juga tidak tau karena ini hanya diketahui oleh pihak Adsense saja sebagai penyedia layanan. Kalau baca-baca dari artikel orang sih katanya ada yang 250 rupiah sampai 2000 rupiah perkliknya, Ada juga yang bilang satu dolar ( Sekitar sepuluh ribu rupiah ). Wah kebayang kan kalau pengunjung blog kita dalam sehari sejumlah 1000 orang dan yang mengklik iklan kita ada 100 orang, Tinggal dikalikan aja tuch. " Ngiler kan...! Sama mas broo ane juga pengen. Makanya terus tulis artikel yang bermanfaat, Jangan cepat menyerah. Kalau orang bule bilang " Time is money " Nah sekarang siapkan diri kalian biar bisa kayak mereka yang udah sukses duluan, Kalau mereka bisa kenapa kita tidak. Kalau gagal terus coba lagi, Bahkan sampai kita tidak bisa nulis lagi. Belajar kan ibadah mas broo, Ini sih motivasi positive buat para pengunjung biar tidak cepat menyerah. Kayak saya beberapa kali ditolak tetep aja nulis padahal yang ini belum tentu juga diterima " Do'akan ya..."!
Advertisement

0 comments:

Post a Comment

Trimakasih telah berkunjung, Dimohon untuk tidak berkomentar yang bersifat : Mencela, Mencaci, Memfitnah dan Teror. dan menyertakan link hidup untuk promosi. Silahkan baca Disclaimer dan Privacy Policy dari Blogtersukses secara seksama agar komentar anda dapat muncul di blog kami.